Guna mempererat tali persaudaraan antara sesama Duta Pariwisata di seluruh Indonesia, IANTA mengadakan malam keakraban yang dilangsungkan di kawasan Mall FX Sudirman, Jakarta. Acara disambut dengan luar biasa oleh seluruh pengunjung mall dan undangan yang menyaksikan acara tersebut. Para peserta yang terdiri dari duta pariwisata daerah di seluruh Indonesia tersebut memperkenalkan bahasa daerah, object wisata, serta mempertunjukan tarian tradisi daerah mereka masing-masing.
Ni Putu Nandika Wintari dan Eka Arismana Wira Dharma, keduanya merupakan Duta Kota Denpasar, berhasil keluar sebagai pemenang dalam ajang drang final pemilihan Jegeg Bagus Bali Pesta Kesenian Bali (PKB) XXXIII di panggung terbuka Ardha Candra, Art Centre Bali, dan mewakili Provinsi Bali dalam acara malam keakraban Abang None Jakarta.
Dengan menampilkan tarian tradisional khas Pulau Dewata Bali, keduanya disambut meriah oleh riuh penonton malam itu. Selain agar mampu menjalin relasi antar daerah, diharapkan melalui malam keakraban tersebut sekaligus dapat menjadi sebuah ajang promosi kebudayaan dan kesenian bali sehingga nantinya mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Pulau Bali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar